Arti mimpi kehilangan uang – Uang merupakan hal penting bagi semua orang. Dengan uang, kita pastinya bisa membeli apa yang diinginkan serta dibutuhkan.
Uang menjadi alat transaksi yang berfungsi untuk memenuhi segala kebutuhan hidup sehingga uang selalu menjadi salah satu hal yang selalu dibutuhkan dan dicari oleh semua orang.
Baca Juga: Arti Mimpi Bertemu Orang Yang Kita Suka
Uang memang tidak bisa membeli semua kebahagiaan, hanya saja hidup tanpa uang bisa membuat kita menderita.
Tak jarang, demi mendapatkan uang, banyak orang yang rela bekerja keras banting tulang.
Mengingat sulitnya mencari dan mendapatkan uang, tentu saja kita akan kesal dan sedih ketika tiba-tiba uang yang dimiliki hilang begitu saja.
Saat uang hasil kerja keras hilang begitu saja, pastinya selain sedih kita juga akan merasa panik. Namun bagaimana jika kehilangan uang tersebut hadir dalam mimpi anda?
Selain terkejut dan ketika bangun anda langsung mengecek dompet, pastinya anda juga bertanya-tanya apa sebenarnya arti mimpi kehilangan uang tersebut.
4 Arti Mimpi Kehilangan Uang Yang Bisa Menjadi Pertanda Baik Dan Buruk
Mimpi kehilangan uang pastinya sudah dialami oleh banyak orang diluar sana. Jika dilihat dari kronologi mimpinya sudah pasti mimpi ini termasuk mimpi buruk karena kita kehilangan suatu hal yang berharga.
Baca Juga: Arti Mimpi Naik Perahu, Bisa Menjadi Peringatan!
Namun benarkah mimpi kehilangan uang merupakan pertanda buruk? Untuk mengetahuinya, simak berikut ini 4 arti mimpi kehilangan uang yang sebaiknya anda ketahui:
- Arti Mimpi Kehilangan Uang Menurut Primbon Jawa
Arti mimpi kehilangan uang menurut primbon Jawa memiliki pertanda yang baik dan buruk.
Maknanya sendiri yaitu si pemimpi akan mendapatkan rezeki entah itu berupa uang, jodoh ataupun pekerjaan.
Sedangkan pertanda buruknya yaitu mimpi kehilangan uang memiliki kaitannya dengan kehilangan orang terdekat anda baik itu pasangan, keluarga, teman atau sahabat.
Arti mimpi kehilangan uang juga menjadi tanda dimana rasa percaya diri, harga diri serta ambisi si pemimpi dalam kondisi yang kurang baik sehingga berpengaruh terhadap kebahagiaannya.
- Arti Mimpi Kehilangan Uang Menurut Psikologi
Menurut pandangan psikologi, umumnya mimpi kehilangan uang kerap dialami oleh orang yang rajin menabung.
Dikarenakan kebiasaan inilah yang tentunya membuat mereka memiliki rasa cemas dan khawatir terhadap keamanan uangnya.
Baca Juga: Arti Mimpi Sholat Berjamaah Di Masjid
Karena rasa cemas dan khawatir inilah yang akhirnya membuat mimpi tersebut hadir dalam tidur.
Menurut psikologi, arti mimpi kehilangan uang bermakna jika anda mudah menghilangkan sesuatu dan anda juga selalu merasa jika kehidupan sehari-hari yang dijalani selalu tidak nyaman.
- Arti Mimpi Kehilangan Uang Karena Jatuh
Sedangkan arti mimpi kehilangan uang karena jatuh memiliki makna yang baik karena ini menjadi pertanda bahwa anda akan ada tamu yang datang ke rumah.
Orang tersebut akan membawa kabar baik yang pastinya akan membuat anda bahagia.
- Mimpi Kehilangan Uang Dalam Jumlah Banyak
Kehilangan uang dalam jumlah banyak pastinya akan membuat anda merasa sedih yang luar biasa.
Namun bagaimana jika kehilangan uang dalam jumlah banyak tersebut terjadi di mimpi anda? Tentu saja akan ada rasa khawatir ketika anda terbangun.
Namun walaupun kesan yang anda rasakan sangat menyedihkan, ternyata arti mimpi kehilangan uang dalam jumlah banyak merupakan pertanda baik.
Baca Juga: 7 Arti Mimpi Dikasih Uang Kertas, Benarkah Menjadi Pertanda Akan Kaya?
Pasalnya anda akan mendapatkan kesehatan. Jika anda mendapatkan mimpi tersebut ketika sedang sakit, maka hal ini menjadi tanda bahwa anda akan segera sembuh dari penyakit yang diderita.
Tentang Arti Mimpi Kehilangan Uang
Nah itulah 4 arti mimpi kehilangan uang yang pastinya akan membuat anda campur aduk karena bisa menjadi pertanda baik dan buruk.
Baca Juga: Inilah 7 Arti Mimpi Baju Hilang Menurut Primbon Jawa
Namun apapun itu, mimpi hanyalah sebatas bunga tidur saja yang mungkin bisa menjadi kenyataan ataupun tidak. Semoga bermanfaat!