Sejarah Hari Hak Konsumen Sedunia 15 Maret Yang Sebaiknya Diketahui!
Setiap bulan Maret, para konsumen seluruh dunia memperingati Hari Hak Konsumen Sedunia atau Internasional Consumers Rights Day yang diperingati setiap tanggal 15 Maret.
Baca Juga: 30 Ucapan Selamat Hari Hak Konsumen Sedunia 15 Maret
Hari peringatan tersebut merupakan moment dimana para masyarakat dunia dapat membangun kesadaran terkait hak-hak dan kebutuhan konsumen.
Lalu, bagaimana sebenarnya sejarah 15 Maret, Hari Hak Konsumen? Simak berikut ulasannya!
Sejarah Hari Hak Konsumen Sedunia 15 Maret
Berbicara tentang sejarah Hari Hak Konsumen Sedunia 15 Maret, pada awalnya terinspirasi dari langkah yang dilakukan oleh Presiden Amerika Serikat kala itu.
Beliau adalah John F. Kennedy yang mengajukan undang-undang mengenai hak konsumen pada tanggal 15 Maret 1962.
Pada saat itu, Kennedy berpidato yang membahas tentang hak-hak konsumen, kurang lebih seperti ini isi pidatonya:
Lihat Juga: 100 Quotes Ucapan Selamat Hari Pelanggan Nasional 4 September
“Konsumen menurut definisi, termasuk kita semua, adalah kelompok ekonomi terbesar, yang mempengaruhi dan dipengaruhi oleh hampir setiap keputusan ekonomi baik oleh sektor pemerintah maupun swasta.
Namun sejauh ini mereka adalah satu-satunya kelompok penting yang pendapatnya seringkali tidak didengar,” bunyi pidato Kennedy di hadapan Kongres AS pada tahun 1962.
Atas dasar usulannya tersebut, John F. Kennedy menjadi pemimpin pertama di dunia yang mengemukakan masalah hak para konsumen.
Setelah pidato tersebut akhirnya seorang aktivis Hak Konsumen yaitu Anwar Fazal mengajukan agar dibuatkan hari khusus untuk memperingati Hak-Hak Konsumen secara Internasional.
Dari permintaannya tersebut, sebuah organisasi yang memperjuangkan Hak-Hak Konsumen Internasional yaitu Consumers Internasional menetapkan tanggal 15 Maret sebagai Hari Hak Konsumen Sedunia.
Baca Juga: 30 Ucapan Selamat Hari Hak Konsumen Sedunia 15 Maret
Ide tersebut lalu disetujui pada tahun 1983 dan setelah peresmiannya setiap tanggal 15 Maret selalu diperingati sebagai Hari Hak-Hak Konsumen Sedunia.
Hari Hak Konsumen Sedunia di Indonesia
Indonesia menjadi salah satu negara yang memperingati Hari Hak Konsumen Sedunia setiap tanggal 15 maret.
Bagi masyarakat Indonesia, hari peringatan ini menjadi momentum yang sangat penting untuk melihat lagi hak-hak sebagai konsumen khususnya untuk konsumen produk finansial.
Pada dasarnya terdapat beberapa hak-hak konsumen yang sebaiknya diketahui dan dipahami oleh semua produsen di berbagai negara, yaitu seperti:
1. Hak Untuk Mendapatkan Informasi Yang Jelas
Seluruh konsumen memiliki hak untuk mendapatkan informasi sejelas-jelasnya mengenai produk yang akan dibelinya.
Informasi produk sejelas-jelasnya ini menjadi salah satu hal yang bisa menentukan keputusan konsumen apakah akan membelinya atau tidak.
2. Hak Untuk Mendapatkan Perlakuan Yang Adil
Lihat juga: Hari Perawat Nasional 17 Maret
Selain memiliki hak untuk mendapatkan informasi yang jelas, konsumen juga memiliki hak untuk mendapatkan perlakukan yang adil.
Para produsen tidak boleh membeda-bedakan konsumen dalam segala hal.
3. Hak Mendapatkan Perlindungan Data
Konsumen juga memiliki hak untuk mendapatkan perlindungan data. Ketika akan melakukan jual beli terutama secara online maka konsumen akan memberikan data pribadinya.
Para produsen perlu menjaga kerahasiaan data konsumennya agar tidak disalahgunakan oknum tidak bertanggung jawab.
Lihat Juga: Sejarah Hari Pelanggan Nasional 4 September
FAQ Sejarah Hari Hak Konsumen Sedunia 15 Maret
Dibawah ini adalah pertanyaan-pertanyaan yang sering ditanyakan mengenai Hari Hak Konsumen Sedunia:
Kapan Hari Hak Konsumen Sedunia diperingati?
Hari Hak Konsumen Sedunia diperingati setiap tanggal 15 Maret setiap tahunnya.
Siapa yang mengajukan undang-undang mengenai hak konsumen pada tanggal 15 Maret 1962?
Presiden Amerika Serikat, John F. Kennedy, yang mengajukan undang-undang tersebut.
Apa yang dilakukan John F. Kennedy dalam pidato yang menandai pentingnya hak-hak konsumen?
Kennedy menyatakan bahwa konsumen adalah kelompok ekonomi terbesar yang mempengaruhi banyak keputusan ekonomi, namun seringkali pendapat mereka tidak didengar.
Siapa yang diusulkan oleh Anwar Fazal untuk memperingati Hari Hak Konsumen secara internasional?
Anwar Fazal mengusulkan Consumers International untuk menetapkan tanggal 15 Maret sebagai Hari Hak Konsumen Sedunia.
Apa saja hak-hak konsumen yang sebaiknya diketahui?
Beberapa hak konsumen include hak mendapatkan informasi yang jelas, perlakuan yang adil, dan perlindungan data.
Kapan ide untuk memperingati Hari Hak Konsumen Sedunia disetujui dan dirayakan secara resmi?
Ide tersebut disetujui pada tahun 1983 dan sejak saat itu, setiap tanggal 15 Maret diperingati sebagai Hari Hak-Hak Konsumen Sedunia.
Tentang Sejarah Hari Hak Konsumen Sedunia 15 Maret
Itulah sekilas tentang bagaimana sejarah tanggal 15 Maret, Hari Hak Konsumen Sedunia.
Peringatan ini tentu saja sangatlah penting terutama untuk anda yang sering melakukan pembelian produk.
Peringatan ini selalu hadir dengan berbagai tema dan kegiatan yang tentu saja akan sangat berhubungan dengan hak-hak konsumen-konsumen di seluruh negara.
Mudah-mudahan informasi Sejarah Hari Hak Konsumen Sedunia 15 Maret diatas dapat menambah wawasan kita semua. Semoga bermanfaat!
Pencarian yang paling banyak dicari
- hari hak konsumen sedunia 2025
- sejarah hari hak konsumen sedunia
- ucapan hari hak konsumen sedunia 2025
- tema hari hak konsumen sedunia 2021-2025
- pencetus hari hak konsumen sedunia
- latar belakang hari hak konsumen sedunia