Khasiat Puasa Senin Kamis Bagi Kesehatan Tubuh


Apakah anda kerap melakukan puasa Senin Kamis? Ya, seperti yang kita ketahui, puasa Senin Kamis merupakan salah satu puasa yang sangat dianjurkan oleh Rasulullah SAW. 

Baca Juga: Doa Puasa Untuk Pasangan Hidup dan Amalannya!

Dibalik Sunnah melakukan puasa tersebut ternyata puasa Senin Kamis mengandung banyak hikmah. Berikut kita akan bahas khasiat puasa Senin Kamis bagi kesehatan.

Khasiat Puasa Senin Kamis Bagi Kesehatan Tubuh

Khasiat Puasa Senin Kamis Bagi Kesehatan

Puasa Senin Kamis memang kerap dijadikan pilihan bagi sebagian orang untuk mengganti puasanya yang bolong ketika bulan ramadhan. 

Selain itu, ada cukup banyak juga yang memanfaatkan puasa tersebut guna menjaga kesehatan tubuh.

Daftar Khasiat Puasa Senin Kamis Untuk Kesehatan Tubuh

Sebenarnya, apa saja khasiat puasa Sunnah ini bagi tubuh? Kita akan bahas di sini:

  1. Turunkan Kadar Lemak

Seperti yang kita ketahui, segala sesuatu yang berlebihan memang tidak berujung baik. 

Termasuk jika terdapat lemak di dalam tubuh. Masalah seperti jantung maupun kolesterol bisa menyerang kapan saja. 

Maka dari itu, solusinya ialah menjaga agar kadar lemak dalam tubuh tidak berlebihan. 

Salah satu solusi untuk membuat lemak di tubuh berkurang ialah dengan melakukan puasa Senin Kamis. 

Selain itu, lemak jahat juga dapat dihilangkan dengan aktivitas tersebut. Hal ini dikarenakan ketika puasa anda akan menggunakan lemak tubuh sebagai sumber energi. 

Sehingga lemak yang tersimpan sebelumnya secara otomatis akan digunakan. 

Baca Juga: Puasa Senin Kamis Tidak Sahur, Apakah Boleh?

  1. Kontrol Gula dalam Darah

Khasiat puasa Senin Kamis bagi kesehatan selanjutnya ialah dapat mengontrol kadar gula dalam darah. 

Hal ini dikarenakan ketika puasa tubuh akan menghancurkan glukosa guna memperoleh rezeki. 

Secara otomatis kadar insulin dalam tubuh juga akan berkurang. Jika hal itu terjadi, maka gula darah dapat diturunkan. 

Melakukan puasa Senin Kamis secara rutin, maka anda dapat dengan mudah mengontrol lonjakan gula dalam darah. 

Perlu diingat, puasa akan membuat resistensi insulin berkurang sehingga tubuh akan lebih sensitif terhadap insulin. 

Dampaknya glukosa yang ada dalam darah akan disalurkan ke sel-sel yang membutuhkannya. 

  1. Mengeluarkan Racun

Racun biasanya akan berkumpul di dalam tubuh dengan lemak, darah atau lainnya. 

Adapun racun tersebut memang berasal dari makanan dan minuman yang kita konsumsi. 

Jika seseorang berhenti memasukkan makanan atau minuman selama seharian, tentu racun bisa dikeluarkan dengan efektif, baik melalui keringat, air kencing maupun kotoran. 

  1. Menjaga Kesehatan Jantung

Hal ini sekali lagi berhubungan dengan lemak. Akibat lemak yang turun membuat resiko penyumbatan arteri dapat ditekan. 

Sehingga kesehatan jantung juga dapat terjaga dengan baik. Bahkan jika dilakukan dengan rutin bisa membuat kadar kolesterol berkurang. 

Baca Juga: Kalender Hijriyah Bulan Juni 2023 dan Jadwal Puasanya

  1. Melancarkan Metabolisme Tubuh

Khasiat puasa Senin Kamis bagi kesehatan ialah dapat melancarkan metabolisme tubuh. 

Hal ini dikarenakan lemak yang berkurang serta racun yang dibuang oleh tubuh karena tidak mengkonsumsi makanan dan minuman dalam beberapa jam. 

Sehingga ketika berbuka dengan makanan yang bergizi metabolisme tubuh dapat terbangun ulang dengan baik. 

  1. Turunkan Berat Badan

Apakah anda kelebihan berat badan? Sebagian orang menjadikan puasa sebagai diet alami mereka. 

Dalam artian tidak hanya spiritual saja namun juga sebagai gaya hidup, dengan melakukan puasa bonusnya ialah mendapatkan berat badan yang ideal. 

Akan tetapi perlu diingat, puasa tidak akan bisa membuat berat badan turun secara cepat. 

Terlebih jika tidak memperhatikan nutrisi yang dikonsumsi. Untuk itu memperhatikan kalori dan pola makan sehat juga perlu diperhatikan. 

  1. Turunkan Resiko Stres

Berpuasa dalam kesehatan psikologis juga dapat membuat kadar stres dalam tubuh berkurang. 

Terlebih bagi anda yang secara spiritual untuk menjadi lebih baik. Tentunya akan sangat tenang ketika menjalankan puasa, tanpa ada beban.

Tentang Informasi Khasiat Puasa Senin Kamis Bagi Kesehatan

Nah itulah tadi ulasan mengenai khasiat puasa Senin Kamis bagi kesehatan tubuh. 

Anda dapat menjalankan puasa dengan niat beribadah dan bonusnya ialah tubuh yang sehat.

Baca Juga: 9 Cara Menghilangkan Getah Bawang Merah di Tangan!

Mudah-mudahan informasi khasiat puasa senin kamis diatas dapat menjadi referensi serta menambah wawasan kita. Semoga bermanfaat!

Review Google My Bussiness for Enkosa.com

Artikel Terkait: