Pengertian Hari Naas Dalam Kalender Jawa, Lengkap!


Pengertian hari naas dalam kalender Jawa memang penting untuk diketahui. Terlebih bagi anda yang berasal dari suku Jawa. 

Baca Juga: Pengertian Neptu Dalam Kalender Jawa Serta Fungsinya!

Ya, memang tidak banyak masyarakat Jawa dari generasi baru yang paham akan hari naas tersebut. Padahal cukup penting untuk diketahui. Berikut pembahasan lengkapnya!

Berikut Pengertian Hari Naas Dalam Kalender Jawa

Hari naas merupakan hari dimana seseorang berada dalam titik paling lemahnya.

Dalam artian sebagian orang dapat berbuat jahat dengan lebih mudah pada hari naas tersebut. 

Perlu diketahui, dalam kepercayaan masyarakat Jawa sendiri mengetahui hari naas ketika bepergian merupakan hal penting. 

Untuk itu, biasanya orang akan menghitung hari yang tepat terlebih dahulu sebelum melakukan perjalanan. 

Tujuannya tentu saja agar tidak ada hal-hal buruk yang dapat menghampiri. Tentu kita sangat paham jika kejadian baik dan buruk bisa datang kapan saja setiap harinya. 

Baca Juga: Pengertian Wuku Dalam Kalender Jawa Beserta Daftarnya!

Fungsi Mengetahui Hari Naas

Tak hanya pengertian hari naas dalam kalender Jawa saja yang akan kita bahas. Melainkan fungsi dari memahami hari naas itu juga. 

Dengan mengetahui hari naas akan sangat bermanfaat untuk :

  1. Bersiap-siap sebelum melakukan perjalanan. Jika tiba hari naas maka jauh lebih baik untuk tidak pergi. Mengingat kecelakaan maupun kesialan dapat menimpa Anda. 
  2. Melakukan pekerjaan penting seperti membangun sebuah usaha. 
  3. Dibutuhkan ketika akan melakukan pembangunan rumah agar tidak salah hitungan. 

Intinya mengetahui hari naas ini akan sangat bermanfaat guna membuat segala kegiatan, perjalanan maupun apapun yang anda mulai menjadi lebih lancar. 

Sehingga hal-hal tidak baik di kemudian hari tidak akan menimpa Anda. Dapat ditarik kesimpulan pula, akan lebih baik untuk melakukan hal-hal penting di lain waktu selain hari naas tersebut. 

Cara Menghitung Hari Naas

Setelah mengetahui pengertian hari naas dalam kalender Jawa, kita akan bahas pula bagaimana cara menghitungnya. Untuk menghitung hari naas ini ternyata tidaklah rumit. 

Anda hanya perlu menambahkan sebanyak 5 hitungan di hari lahir. Misalnya jika anda lahir pada hari Selasa maka hari naas tersebut jatuh pada hari Minggu. 

Daftar Hari Naas Secara Umum

Menurut kalender Jawa, ada beberapa hari secara umum yang dianggap sebagai hari naas. 

Dalam artian, akan lebih baik untuk tidak melakukan hal-hal penting di hari tersebut. Apa saja daftarnya? Berikut diantaranya :

  1. Hari ketika jatuh tanggal 3
  2. Hari ketika jatuh tanggal 5
  3. Hari ketika jatuh tanggal 13
  4. Hari ketika jatuh tanggal 16
  5. Hari ketika jatuh tanggal 21
  6. Hari ketika jatuh tanggal 24
  7. Hari Rabu ketika di akhir bulan atau kerap disebut dengan nama rebo wekasan

Baca Juga: Informasi Kejawen Kepercayaan Masyarakat Jawa

Hal-Hal yang Tidak Boleh Dilakukan di Hari Naas

Seperti yang telah kita singgung sebelumnya. Pada hari naas ini beberapa hal penting memang tidak boleh anda lakukan. Diantaranya seperti:

Membangun Bisnis

Membangun usaha atau bisnis tidaklah mudah. Untuk itu masyarakat Jawa percaya perlu melakukan perhitungan mengenai hari baik. 

Serta tentunya menjauhi hari naas karena dianggap dapat mengundang hal-hal tidak baik. 

Melakukan Pernikahan

Pernikahan merupakan perjalanan hidup yang sangat panjang. Untuk itu masyarakat suku Jawa masih percaya untuk memilih dan memilah mengenai hari baik. 

Diharapkan dengan menjauhi hari naas maka pernikahan dapat diberkahi dan berumur panjang. 

Membangun Rumah

Membangun sebuah rumah memerlukan proses sampai dengan biaya yang tidak sedikit. 

Untuk itu anda perlu membangun rumah di hari baik dan menjauhi hari naas di atas. 

Tujuannya agar orang-orang yang tinggal di dalam rumah tersebut juga memperoleh keberkahan dan dijauhkan dari segala penyakit. 

Melakukan Perjalanan Jauh

Perjalanan jauh memiliki resiko yang cukup besar. Diantaranya seperti kecelakaan. 

Untuk itu jangan melakukan perjalanan di hari naas. Mengingat hari tersebut biasanya anda berada di titik terlemah.

Tentang Pengertian Hari Naas Pada Kalender Jawa

Nah itulah tadi pembahasan mengenai pengertian hari naas dalam kalender Jawa secara lengkap. 

Baca Juga: Hari Baik Potong Rambut Menurut Berbagai Kepercayaan! 

Perlu diingat  bahwa hari naas hanyalah kepercayaan semata yang tidak dapat dibuktikan kebenarannya. Tentunya semuanya kembali kepada pribadi masing-masing.

Mudah-mudahan informasi pengertian hari naas pada kalender jawa diatas dapat menjadi referensi serta menambah wawasan kita semua. Semoga bermanfaat!

Review Google My Bussiness for Enkosa.com

Artikel Terkait:

Tinggalkan komentar