Kalender Jawa merupakan salah satu sistem penanggalan yang sangat istimewa.
Mengingat penanggalannya yang unik karena menggabungkan sistem Islam, Hindu dan Julian yang merupakan budaya barat.
Baca Juga: Peran Kalender Jawa Menentukan Tanggal Baik untuk Aktivitas Bisnis!
Hingga kini penggunaan kalender Jawa di era digital juga masih terus diminati.
Seperti yang kita ketahui, kalender Jawa memiliki dua jenis siklus hari. Yakni siklus harian yang terdiri dari hari Senin sampai Minggu.
Selain itu ada pula siklus pekan pasaran yang terbagi menjadi 5 yakni Legi, Pahing, Pon, Wage serta Kliwon.
Transformasi Kalender Jawa
Tak diragukan lagi, kalender Jawa makin kesini makin mengalami transformasi yang mengagumkan. Terlebih di era digital saat ini.
Salah satu gebrakan terbaru dari kalender Jawa ini ialah munculnya aplikasi-aplikasi yang sangat modern.
Ya, Anda dapat dengan mudah menemukan aplikasi kalender Jawa online. Melalui aplikasi ini tentu saja penggunaanya menjadi lebih mudah.
Mengingat tidak perlu menghitung secara manual. Selain itu, pengguna bisa mengetahui dengan cepat dan mudah mengenai tanggal, pasaran, Weton sampai dengan hari besar jawa.
Hal ini jelas membuat waktu yang dibutuhkan untuk menemukan hari baik jauh lebih cepat.
Baca Juga: Peran Kalender Jawa dalam Prediksi Cuaca di Pertanian Tradisional!
Penggunaan kalender Jawa di era digital semakin mudah dengan adanya aplikasi yang dapat diakses secara gratis.
Jadi, meski bukan merupakan orang-orang sepuh sekalipun masyarakat Jawa tetap dapat melaksanakan tradisi sesuai dengan penanggalan Jawa yang pas.
Dalam artian, masyarakat Jawa generasi akhir tetap dapat melakukan tradisi dengan baik sesuai waktu yang baik.
Penggunaan Kalender Jawa di Era Modern
Masyarakat Jawa hingga kini masih memanfaatkan dengan baik keberadaan kalender Jawa.
Hanya saja untuk penggunaan kalender Jawa sudah tidak sesulit dahulu.
Mengingat beberapa aplikasi kalender Jawa yang memang sangat mudah untuk dioperasikan.
Contoh Penggunaan Kalender Jawa Era Modern
Berikut beberapa contoh penggunaan kalender Jawa di era modern:
- Menentukan Tanggal Pernikahan
Di era modern ini masyarakat Jawa masih banyak yang memegang tradisi erat-erat.
Salah satunya ialah mencari hari baik untuk menentukan kapan pesta pernikahan akan digelar.
Baca Juga: Pengertian Wuku Dalam Kalender Jawa Beserta Daftarnya!
Biasanya hari baik didapatkan dari gabungan Weton kedua belah pihak.
Tujuan mencari hari baik ialah agar acara yang digelar dapat berjalan dengan baik.
- Menentukan Tanggal Khitanan maupun Selamatan
Penggunaan kalender Jawa di era digital juga kerap digunakan ketika seseorang akan melakukan pesta khitan maupun selamatan.
Mengingat keduanya merupakan kegiatan penting sebagai bentuk rasa syukur dan berbagi kepada sesama.
Maka dari itu mereka tidak ingin memilih hari asal-asalan. Harus merupakan hari yang tepat dan baik.
- Menentukan Tanggal Buka Usaha
Membuka usaha merupakan salah satu kegiatan yang sangat penting.
Seperti yang kita ketahui, masyarakat Jawa selalu mempertimbangkan mengenai hari baik untuk melakukan kegiatan penting seperti bisnis.
Tak hanya ketika ingin membuka usaha saja. Melainkan ketika ingin melakukan transaksi besar juga.
- Menentukan Kapan Hari Baik Pindah Rumah
Tak dapat dipungkiri jika momen pindah rumah merupakan suatu hal yang sangat penting.
Untuk itu masyarakat Jawa percaya harus menentukan tanggal yang tepat sebelum menempati rumah baru.
Baca Juga: Penaggalan Jawa Bulan Desember Tahun 2023
Tujuannya ialah agar rumah tersebut membawa kedamaian dan orang-orang yang tinggal di dalamnya menjadi lebih betah.
- Memperingati Hari Besar
Kalender Jawa di era modern juga masih digunakan untuk memperingati kapan hari besar akan terjadi.
Misalnya hari besar yang berhubungan dengan unsur agama Hindu. Layaknya peringatan hari raya Dewi Saraswati dan lainnya.
Tentang Informasi Penggunaan Kalender Jawa di Era Digital
Nah itulah tadi pembahasan mengenai penggunaan kalender Jawa di era digital yang dapat kita bahas.
Intinya ada berbagai aplikasi kalender Jawa modern yang bisa anda gunakan untuk memudahkan dalam menyelesaikan urusan pencarian tanggal baik dan sejenisnya.
Baca Juga: Penanggalan Mancing Bulan Oktober 2023
Mudah-mudahan informasi penggunaan kalender jawa pada era digital dan modern diatas dapat menjadi referensi. Semoga bermanfaat!