Pesona Pantai Drini di Gunung Kidul Yogyakarta


Pantai Drini adalah pantai yang berada di daerah Gunung Kidul Yogyakarta. Pantai ini satu kompleks dengan jajaran pantai-pantai yang terkenal dengan Baron Kukup Krakal.

Pesona Pantai Drini di Gunung Kidul Yogyakarta

Banyak Pantai Indah di Gunung Kidul

Pantai-pantai di Kabupaten Gunung Kidul memang terkenal Indahnya, jika anda masuk ke pantai Drini anda akan melihat pasir-pasir putih yang sangat indah. Pantai ini mempunyai ombak-ombak yang tinggi dan bibir pantai yang curam sehingga kita tidak boleh berenang dipantai.

Baca Juga: Obyek Wisata Pantai Parangtritis

Ini wajar karena pantai diselatan pulau Jawa memang terkenal dengan ombaknya yang ekstrim.

Terbentuknya Pulau Drini di Pantai Drini Gunung Kidul

Pada saat pasang anda bisa melihat air yang memisahkan sebuah daratan dipantai tersebut dan terbentuklah pulau Drini.

Pulau Drini ini hanya terbentuk pada saat pasang dan akan menjadi satu daratan dengan pulau Jawa pada saat surut. Di Pulau Drini inilah ada anak tangga menuju keatas menuju ke gardu pandang.

Pesona Pantai Drini di Gunung Kidul Yogyakarta

Pantai Drini Masih Belum Banyak Yang Tahu

Pantai ini masih belum tersentuh banyak tangan manusia, jadi pantai ini masih terasa alami. Juga jangan lupa membawa bekal makanan sendiri kalau mau ke pantai Drini karena warng-warung makan disini masih sedikit dan itu pun tidak selalu buka.

Baca Juga: Perahu Wisata Laguna Pantai Glagah Yogyakarta

Pantai Drini memang berombak besar, Tapi jika anda ke sisi sebelah kiri pantai maka anda bisa menemukan air pantai yang lumayan tenang cocok untuk bermain-main air.

Akses ke Pantai Drini Dari Kota Yogyakarta

Akses Pantai Drini dari pusat kota Yogyakarta dapat ditempuh dengan kendaraan pribadi atau travel, karena angkutan umum tidak ada yang sampai daerah ini.

Lama perjalanan dari kota Yogyakarta sampai Pantai Drini memakan waktu kira-kira dua jam.

Review Google My Bussiness for Enkosa.com

Artikel Terkait: